10 Ribu Masa Antusias Kampanye Damai

Pasangan dr.H.LM.Baharuddin,M.Kes - Ir.H.Abd.Malik Ditu,M.Si (DAMAI) untuk Bupati dan Wakil Bupati Muna 2010-2015
Janjikan Alokasi Dana Rp 700 Juta per Desa
Diguyur Hujan, 10 Ribu Masa Antusias Ikut Kampanye Damai
Sekitar 10 ribuan massa simpatisan pasangan dr H LM Baharuddin MKes-Ir H Malik Ditu MSi (Damai) memadati lapangan sepak bola Desa Bone Kancitala, Kecamatan Bone, Sabtu (29/5).
Meski diguyur hujan deras selama tiga jam, tidak mengurangi antusiasme massa untuk bertahan mendengarkan orasi politik yang disampaikan beberapa Jurkam pasangan nomor 3 ini.

Pasangan Damai didukung tiga Parpol, yakni PDIP, PAN, dan Demokrat, dengan delapan kursi di DPRD Muna. Hingga kampaye ini selalu dihadiri pengurus tiga Parpol tersebut, di antaranya Ketua DPC PDIP Kabupaten Muna Drs Laode Sefu, Ketua DPC PAN Kabupaten Muna dr Rajab L Biku, Salim Satri S Sos, sekretaris Demokrat Kabupaten Muna, masing masing beserta jajaran pengurusnya. Juga beberapa tokoh masyarakat Muna seperti Drs Laskar Koedoes, La Ode Ali Hanafi dan Laode Alimudin Bangsawan.

Meski guyuran hujan sejak awal kampanye pukul 14.00 hingga 17.00 Wita, namun antusias masa tidak terbendung. Hal ini terbukti dengan masa yang terus berdatangan dari tiga kecamatan, yakni Bone, Parigi, dan Marobo, hingga lapangan sepak bola Desa Bone nyaris penuh disesaki masa.

Legislator PDIP, Mahmud SE dalam orasinya menguraikan, bahwa partainya telah membidik Baharuddin sebagai calon Bupati Muna 2010-2015, sejak tahun 2005 lalu. Dengan mengemban misi perubahan untuk daerah dan masyarakat Muna, dan dukungan 17 anggota DPRD Muna, dirinya optimis perubahan akan tercapai.

“Perubahan telah datang dari masyarakat Muna sendiri, terbukti 17 anggota dewan merupakan orang-orang yang menginginkan perubahan agar Muna dan masyarakatnya lebih baik. Pasangan Damai juga mendapat dukungan dari putra Muna yang menjadi Wakil Ketua DPD RI, Dr La Ode Ida,” kata Wakil Ketua DPRD Muna ini.

Sementara Legislator PAN DPRD Sultra, Rahmawati Badala mengungkapkan, partainya mendukung pasangan Damai karena profil kedua figur Damai hadir untuk menjawab semua masalah yang ada di Kabupaten Muna. Hal senada juga diungkapkan mantan calon Bupati Muna 2000-2005 lalu, Drs La Ode Laskar Koedoes. Kata dia, pada pasangan Damai ada perubahan untuk Muna yang lebih baik.

Di tempat yang sama, Cabup dr H LM Baharuddin MKes, dalam orasinya meminta masa untuk membandingkan perkembangan Kabupaten Muna dengan tiga daerah lain yakni Kendari, Buton dan Kolaka, yang menjadi awal terbentuknya Provinsi Sultra, yang mana Muna sangat jauh tertinggal dari tiga daerah tersebut. Selain itu dalam 100 hari masa pemerintahannya bakal mengembalikan fungsi PNS yang selama ini terzolimi, hanya karena memiliki kedekatan dengan pasangan Damai dalam perhelatan Pemilu Kada.

Pemimpin yang baik bukan mencari kesejahteraan untuk dirinya sendiri, namun harus mengsejahterakan masyarakatnya. Untuk itu Insya Allah bila saya terpilih menjadi Bupati Muna, setiap desa akan mendapat alokasi dana desa sebesar Rp 700 juta, sesuai janji pak Nur Alam, selaku Gubernur Sultra sekaligus Ketua DPW PAN Sultra,” janji pria yang sering di sapa pak dokter ini.

Posting Komentar

Berkomentarlah dengan sopan jangan sampai terjerat dengan undang-undang UUITE

Lebih baru Lebih lama

Popular Items

Melangkah Lagi

Percuma SEO Ebook